PENGUMUMAN KELULUSAN KELAS IX | 2021

Assalamu A’laikum Wr. Wb.

Sehubungan akan diumumkan Kelulusan Siswa putra/putri Bapak/Ibu, Kami informasikan hal-hal sebagai berikut :

  1. Kelulusan siswa pada masa pandemi covid-19 ini didasarkan dari Ujian Sekolah dan portopolio raport sebelumnya yang telah terakumulasi.
  2. SMPN 2 Garut melakukan pengumuman kelulusan secara online
  3. Para orang tua juga dapat mengakses nilai Ujian Sekolah Murni yang telah dilaksanakan secara online dari rumah pada tanggal 19 s.d. 23 April 2021 lalu.
  4. Surat Keputusan kelulusan melalui online ini harus didownload dan diprintout sendiri oleh siswa bersangkutan sebagai dokumen kelulusan siswa dalam persyaratan PPDB ke SMA/SMK atau jenjang formal lainnya.
  5. Dihimbau dengan sangat pada saat setelah pengumuman kelulusan, para orang tua tidak membiarkan para putra/putrinya keluar rumah dengan alasan apapun (merayakan kelulusan), apalagi saat ini tidak dibenarkan melakukan kerumunan massa, dalam rangka pencegahan penyebaran covid-19 yang saat ini kembali melonjak khususnya di Garut.

Berdasarkan ketentuan bahwa kelulusan siswa kelas IX SMPN 2 GARUT Tahun Pelajaran 2020/2021 akan diumumkan pada,

hari, tanggal                             : Jum’at, 4 Juni 2021

waktu   akses                            : Mulai Pukul 14.00 WIB s.d.  selesai secara online

Link Kelulusan                        :  https://smpn2garut.sch.id/kelulusan/  atau klik disini 

Username dan Password      : sama seperti login di PPDB SMA/SMK Prov. Jabar

Demikian informasi ini disampaiakan, atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu orang tua siswa  kami haturkan terima kasih.

Wassalamu a’laikum Wr. Wb.

Kepala SMPN 2 GARUT || Dr. H. Budi Suhardiman, M.Pd.

Lihat Surat Pemberitahuan  klik disini

 

Mungkin Anda Menyukai